FORMULASI GEL MOISTURIZER DARI DAUN KELAKAI SEBAGAI UPAYA PEMBERDAYAAN TANAMAN LOKAL UNTUK KOSMETIK ALAMI MASYARAKAT DI DESA NAMORAMBE TAHUN 2025

  • Pintata Sembiring Institut Kesehatan Deli Husada Deli Tua

Abstract

Tanaman kelakai (Stenochlaena palustris) merupakan salah satu tanaman lokal yang juga tumbuh di lokasi sekitar masayarakat khusnya di desa namorambe yang memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai bahan dasar kosmetik alami. Kandungan antioksidan dan senyawa aktif dalam daun kelakai menjadikannya cocok sebagai bahan pelembap sekaligus pelindung kulit dari paparan sinar matahari. Namun, pemanfaatannya dalam bentuk produk bernilai ekonomi masih sangat terbatas. Kegiatan ini bertujuan untuk memformulasikan gel moisturizer dari ekstrak daun kelakai dan memberikan penyuluhan serta pelatihan kepada masyarakat sekitar mengenai pembuatan produk kosmetik alami berbasis tanaman lokal. Metode pelaksanaan meliputi sosialisasi, pelatihan formulasi, dan uji kualitas sederhana terhadap produk yang dihasilkan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa masyarakat sangat antusias dalam mengikuti pelatihan dan mampu memproduksi gel moisturizer secara mandiri. Diharapkan, kegiatan ini menjadi langkah awal dalam pemberdayaan ekonomi lokal melalui pemanfaatan sumber daya alam yang berkelanjutan.

Published
2025-09-29